SISTEM penjualan album secara bundling yang tengah ngetren beberapa tahun belakangan membuat Syahrini untuk turut serta.
Menurut rencana, album repackage "Semua Karena Cinta" yang baru saja diluncurkan Syahrini akan dijual melalui sebuah restoran menyajikan makanan khas Asia yang tersebat di berbagai mall, baik di Jakarta mauapun daerah.
"Alhamdulillah Syahrini mengakhiri akhir tahun dengan sebuah karya. Alhamdulillah album repackage Syahrini bisa rilis di Rice Bowl di seluruh nusantara," ucapnya, saat jumpa pers di Ex Plaza, Jakarta Pusat, Senin (10/12).
Mantan teman duet Anang Hermansyah itu mengakui, saat ini cukup sulit untuk menjual album jika hanya mengandalkan toko kaset atau CD.
"Sekarang penjualan CD susah kalau tidak melalui restoran seperti ini. Mudah-mudahan ini bisa mengakomodir penikmat musik dan fans untuk mendapatkan karya-karya aku," bilangnya.
Album "Semua Karena Cinta" berisi sepuluh lagu, yang diambil dari tahun 2010 dan 2012. Di antaranta lagu "Aku Tak Biasa", "Sesuatu", "Kau Yang Memilih Aku", "Taubatlah Taubat", "Semua Karena Cinta", "Bohong", "My Lovely", "Tatapan Cinta", "Melewati Batas", dan "Tak Memilih".
0 komen:
Catat Ulasan